Surabaya, - Dalam upaya menjaga Kamtibmas agar tetap kondusif, Babinsa Sememi Koramil 0830/06 Benowo Sertu Khusnudin bersama tiga pilar Kecamatan Benowo memantau sekaligus mengamankan kegiatan ibadah umat Kristiani dalam rangka perayaan Kenaikan Isa Almasih Tahun 2024 yang berlangsung di Rumah Ibadah GPdl Filadelfia Perum Griya Citra Asri Rm.18 No.07 Rt.04 Rw.07 Kelurahan Sememi Kecamatan Benowo, Kamis (9/5).
Hadir dalam kegiatan monitoring ini, Waka Polsek Benowo, Babinsa Kelurahan Sememi, Anggota Polsek Benowo, Satpol PP Kecamtan Benowo dan Security Perum Griya Citra Asri.
Baca juga:
TNI Lumpuhkan Anggota KSTP Yahukimo
|
Sertu Khusnudin menuturkan, Kegiatan pemantauan yang dilakukan guna memastikan situasi dan kondisi keamanan tetap terjaga sehingga umat Kristiani yang melaksanakan ibadah perayaan Kenaikan Isa Almasih dapat merasa aman dan nyaman dalam beribadah.
Ibadah perayaan hari Kenaikan Isa Al Masih di rumah ibadah GPdl Filadelfia dihadiri kurang lebih 30 orang jemaat dengan tema "Kenaikan Yesus Ke Surga" sebagai pembicara Pdt. Natan Nael Nugroho.
Lanjutnya, tidak hanya disini saja dilakukan pengamanan namun juga beberapa tempat ibadah lain yang juga melaksanakan kegiatan yang sama, sebagai upaya guna menciptakan situasi yang kondusif serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani yang menjalankan ibadah.
"Diharapkan dengan pemantauan dan monitoring kegiatan seperti ini, umat Kristiani yang merayakan hari kenaikan isa almasih dapat dengan khusyuk dalam beribadah, " pungkasnya.